Electanews.com, Jakarta - Partai Golkar tengah menjaring bakal calon gubernur (Cagub) di 17 provinsi yang akan menyelenggarakan Pilkada serentak 2018 mendatang. Hingga kini, Partai Golkar baru mendeklarasikan empat nama Cagub.
"Yang baru kami tetapkan baru empat daerah," ujar Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham saat dihubungi, Rabu (12/7).
Empat nama yang diusung Partai Golkar berikut daerah pemilihan tersebut yakni: Rita Widyasari di Pilkada Kalimantan Timur, Ketut Sudikerta di Pilkada Bali, Moh. Suhaili di Pilkada Nusa Tengara Barat (NTB) dan Nurdin Halid di Pilkada Sulawesi Selatan (Sulsel).
Sementara, hanya Pilkada Sulsel yang saat ini sudah lengkap dengan munculnya nama Aziz Qahhar Mudzakkar sebagai wakil Nurdin. Menurut Idrus, pihaknya kini masih berkutat dalam penyelesaian penjaringan menentukan bakal calon kepala daerah. Selain itu, Partai Golkar juga tengah melakukan komunikasi politik ihwal rencana pembentukan koalisi Parpol.
"Dan terakhir adalah survei. Kami harapkan pada akhir Juli atau awal Agustus semua selesai dan kami putuskan dalam rapat," paparnya.
Idrus menambahkan, Partai Golkar terlebih dahulu akan mengajukan kader terbaiknya dalam seluruh pencalonan. Itu dilakukan bersamaan dengan proses komunikasi politik sebelum pendaftaran calon berakhir.
"Kami akan perkuat konsolidasi partai sebagai mesin politik, konsolidasi keluarga besar Partai Golkar itu yang akan kami lakukan sekarang," ucapnya.
(Msp/electanews)